Mahasiswa Unpar Menerima Beasiswa “Social Venture Challenge” di HNMUN 2017

kabarkampus.com | BANDUNG – Universitas Katolik Parahyangan (Unpar) kembali mengirimkan perwakilannya ke Harvard National Model United Nations (HNMUN) di Boston, Amerika Serikat, pada 16-19 Februari 2017. Para mahasiswa tersebut adalah lima mahasiswa Ilmu Hubungan Internasional, yaitu Regina Rima Rianti, Celica Andini, Sharon Margiet, Alya Nurshabrina, dan Timothy Ariel Wijaya. Dua lainnya adalah Ria Elysia mahasiswa Teknik Industri, dan Aiqinea Yonel Tarigan dari program studi Ilmu Hukum.

Konferensi yang berlangsungselama empat tersebut diikuti oleh sebanyak tiga ribu mahasiswa dari berbagai universitas di seluruh dunia. Bentuk konferensi menyerupai bentuk kinerja Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dengan adanya 27 komite yang terbagi ke dalam empat komite besar, yakni Specialised Agencies, Regional Bodies, Economic and Social Council, dan General Assembly.

“(HNMUN) enggak punya tema general. Biasanya mengikuti tren global dan disesuaikan komite PBB masing-masing, ada Ecosoc (Economic and Social Council), Disec (The Disarmament and International Security Committee), Security Council, dan banyak lagi. Masing-masing dewan diberi wewenang untuk memilih topik yang sedang tren. Komite menyiapkan dua topik alternatif dan delegasi yang memilih,” ujar Alya Nurshabrina, salah satu perwakilan mahasiswa.

Penulis : Ahmad Fauzan

Leave a Reply